6 Alternatif Destinasi Wisata di Bali yang Wajib Dikunjungi

by | Aug 17, 2023 | Travel

Bali memang telah dikenal menjadi salah satu destinasi wisata terbaik di Indonesia bahkan di dunia. Keindahan alamnya yang luar biasa, budaya dan adat yang masih kental, serta keramahan penduduknya menjadikan pulau ini menjadi tempat liburan yang sangat diminati. Namun, selain destinasi populer seperti Kuta, Seminyak, dan Nusa Dua, Bali masih menyimpan banyak destinasi wisata menarik yang belum banyak diketahui. Berikut ini adalah 6 alternatif destinasi wisata di Bali yang wajib dikunjungi

Ubud

Ubud Kedewatan - Copyright by Jay Wulan

Ubud terkenal dengan keindahan alamnya yang hijau dan udaranya yang sejuk. Terletak di tengah pulau Bali, Ubud menyimpan banyak keindahan seperti sawah terasering, sungai yang jernih, hutan yang lebat, dan juga seni dan budaya. Di Ubud, kamu bisa menikmati suasana pedesaan yang tenang, mengeksplorasi alam di sekitarnya, atau menikmati seni dan kebudayaan yang terkenal di Bali. Ada banyak atraksi di Ubud seperti Tegalalang Rice Terrace, Monkey Forest, Goa Gajah, dan lainnya.

Pantai Gunung Payung

Pantai Gunung Payung merupakan salah satu pantai yang terletak di bagian selatan Bali. Pantai ini masih tergolong sepi, sehingga cocok bagi wisatawan yang mencari ketenangan. Pantai Gunung Payung memiliki pemandangan yang sangat indah, dengan pasir putih yang bersih dan air laut yang jernih. Wisatawan juga dapat melakukan berbagai aktivitas air di pantai ini, seperti snorkeling atau bermain kano. Akses ke Pantai Gunung Payung pun kini semakin mudah. Kamu bisa turun berjalan kaki atau bisa menggunakan shuttle yang telah di sediakan oleh desa adat setempat.

Kintamani

Kintamani Gunung Batur - Copyright By Jay Wulan

Kintamani adalah sebuah kawasan wisata yang terletak di daerah pegunungan Bali. Terletak di sebelah timur laut pulau Bali, kawasan ini menawarkan pemandangan alam yang sangat indah, seperti Danau Batur dan Gunung Batur yang menjadi ikon wisata di Bali. Untuk dapat ke Kintamani, kamu bisa menyewa kendaraan, atau menggunakan travel umum/pribadi. Kamu bisa menikmati pemandangan indah di kawasan Kintamani sambil menikmati makan siang dengan menu khas Bali dan kopi khas Kintamani.

Baca Juga  Selain Bromo, 6 Wisata Alam di Malang yang Wajib Kamu Kunjungi!

Nusa Penida

Kelingking Nusa Penida - Copyright by Jay Wulan

Nusa Penida adalah salah satu pulau kecil yang terletak di sebelah tenggara Bali. Pulau ini terkenal dengan pantainya yang sangat indah, seperti pantai Kelingking, Broken Beach, dan Angel’s Billabong. Selain itu, Nusa Penida juga memiliki spot snorkeling dan diving yang sangat terkenal di Bali. Untuk menuju ke Nusa Penida, kamu bisa menggunakan Fast Boat dari Pelabuhan Sanur dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp 100.000-an saja untuk sekali jalan.

Jatiluwih

Jatiluwih adalah sebuah desa yang terletak di kabupaten Tabanan, Bali. Desa ini terkenal dengan sawahnya yang indah, yang telah diakui sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO. Wisatawan dapat menikmati pemandangan sawah yang hijau dan indah di Jatiluwih sambil berjalan-jalan atau bersepeda.

Amed

Amed Underwater - Copyright by Jay Wulan

Amed adalah sebuah kawasan pantai yang terletak di bagian timur Bali, tepatnya sekitar 3 jam dari Bandara I Gusti Ngurah Rai. Destinasi wisata ini terkenal dengan spot snorkeling dan divingnya yang sangat bagus. Selain itu, wisatawan juga dapat menikmati pemandangan indah pegunungan dan laut di Amed. Di kawasan ini juga terdapat banyak kafe dan restoran yang menawarkan makanan dan minuman yang enak dengan harga terjangkau.

Itulah beberapa alternatif destinasi wisata di Bali yang dapat kamu kunjungi. Jika kamu bosan dengan destinasi wisata seperti Kuta, Legian, Seminyak atau Nusa Dua, tentunya kamu bisa mengunjungi beberapa destinasi tersebut. Selalu rencanakan liburan kamu dengan matang agar pengeluaran kamu tetap terkontrol dan bisa berlibur dengan nyaman.

Author

Biasa di panggil Widy. Saat ini masih dalam proses menyelesaikan pendidikan S1 di Universitas Sangga Buana, Bandung. Selain kuliah, Widy merupakan Freelance SEO Writer yang sangat menyukai industri kuliner dan lifestyle. Semoga tulisan Widy bermanfaat!

Share this article

Related Post